MNEWSKALTIM.COM, PASER – Bupati Paser dr Fahmi Fadli mengapresiasi peran serta Tentara Nasional Indonesia (TNI) angkatan darat dalam pembangunan di Kabupaten Paser selama ini.
Hal ini disampaikan dalam silaturahmi dan ramah tamah bersama Pangdam VI Mulawarman Mayjend TNI Tri Budi Utomo beserta Ketua Persit KCK Daerah VI Mulawarman Rahma Tri Budi Utomo, di Ballroom Hotel Kriyad Sadurengas, Rabu (23/8/2023) malam.
Menurut Fahmi, hubungan Pemkab Paser dan Kodim 0904/Paser selama ini berjalan dengan harmonis. Termasuk mendukung menuntaskan pembangunan dalam kurun waktu 3 tahun dibawah kepemimpinannya bersama Wabup Syarifah Masitah Assegaf.
“Sinergi ini dalam mewujudkan visi Paser MAS, yaitu masyarakat Paser yang Maju, Adil dan Sejahtera,” kata Fahmi.
Selama ini, lanjut Bupati, harmonisasi Pemkab Paser dengan Kodim 0904 Paser dalam meningkatkan infrastruktur pedesaan melalui program TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD).
Baca Juga :
- Temui sejumlah Tokoh, Rudy Mas’ud Serap Aspirasi Masyarakat Paser
- Rudi Mas’ud Dukung Kegiatan CFD jadi Sarana Tingkatkan Ekraf dan UMKM
- Kunjungi Paser, Presiden Jokowi Cek Ketersediaan Beras di Bulog Tanah Grogot
- Implementasi In House Training untuk Tingkatkan Kompetensi Guru PAI SMP di Paser
- Pemkab Paser Respon Keluhan Warga Kelanden dan Random Soal Bangunan Masjid Tak Layak
Kegiatan yang membuka akses jalan antar desa tertinggal sebab masih banyak jalan-jalan menuju ke desa yang belum memiliki infrastruktur yang baik sejalan dengan visi Paser MAS berupa pemerataan pembangunan
“Berkat kerjasama Pemkab Paser dengan Kodim 0904 Paser bersama membangun akses-akses jalan tersebut, termasuk penanggulangan bencana tanah longsor di beberapa desa. Pihaknya melibatkan pihak Kodim 0904 sebab memerlukan penanganan dan respon yang cepat,” ucapnya.
Fahmi berharap kedatangan Pangdam VI Mulawarman dan jajaran dapat membawa banyak informasi yang didapat guna kemajuan di Kabupaten Paser.
“Kami harapkan bapak Pangdam dapat memberikan masukan kepada pemerintah pusat untuk mensuport percepatan pembangunan di Kabupaten Paser yang sedang berproses,” kata Bupati. (adv)