MNEWSKALTIM.COM, SAMARINDA – Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Wilayah Kaltim menyalurkan sejumlah bantuan kepada korban terdampak gempa bumi di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Donasi ini disampaikan secara langsung kepada pengurus IDI Cianjur oleh pengurus IDI Wilayah Kaltim yanh diwakili dr.Ahmad Hadiwijaya, SpA pada Rabu (30/11/2022) di sekeretariat IDI Cabang Cianjur.
Ketua IDI Wilayah Kaltim dr. Hj.Padillah Mante Runa mengatakan bantuan donasi yang diberikan ke korban bencana gempa di Cianjur dengan total Rp 100 juta.
Dia menegaskan penggalangan dana aksi kemanusiaan ini menghimpun donasi yang berasal dari IDI Cabang dan anggota IDI se Kalimantan Timur.
“Ini adalah bentuk kepedulian IDI wilayah Kaltim terhadap kemanusiaan membantu para korban terdampak,” ucapnya.
Ditambahkan Padillah, bantuan IDI Wilayah Kaltim ini akan dimanfaatkan dalam proses recovery dan rehabilitasi pasca gempa terutama yang berhubungan dengan kesehatan.
“Semoga donasi IDI Wilayah Kaltim ini bermanfaat untuk korban gempa Cianjur,” kata Padillah.
Baca Juga :
- Temui sejumlah Tokoh, Rudy Mas’ud Serap Aspirasi Masyarakat Paser
- Rudi Mas’ud Dukung Kegiatan CFD jadi Sarana Tingkatkan Ekraf dan UMKM
- Kunjungi Paser, Presiden Jokowi Cek Ketersediaan Beras di Bulog Tanah Grogot
- Implementasi In House Training untuk Tingkatkan Kompetensi Guru PAI SMP di Paser
- Pemkab Paser Respon Keluhan Warga Kelanden dan Random Soal Bangunan Masjid Tak Layak
Untuk diketahui, gempa bumi berkekuatan 5.6 Mw dengan kedalaman 10 km terjadi di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, pada 21 November 2022 pukul 13.21 WIB.
Berdasarkan data Pos Komando Penanganan Darurat Bencana Gempa Cianjur mencatat korban meninggal sebanyak 328 jiwa dan 12 lainnya yang masih dinyatakan hilang dan masuk Daftar Pencarian (DP). (rh)